Sudah pasti banyak sekali cara – cara agar dapat konsisten dalam belajar, namun kali ini ada beberapa cara yang berbeda yang bisa kalian terapkan agar bisa terus konsisten, konsisten dalam belajar bukan berarti harus belajar setiap hari. Tapi Ini tentang membuat jadwal yang sesuai dengan hidup kita tergantung pada prioritas lain. Jadi bukan masalah jika tidak bisa konsisten seperti yang lain.

Ada 3 hal yang harus dilakukan ketika kalian akan mencoba flexible consistency mindset ini. Yang pertama adalah merencanakan gangguan, kita tidak pernah bisa memprediksi akan adanya suatu hal tidak terduga, maka dari itu membuat antisipasi agar saat hal – hal tidak terduga terjadi kita sudah memiliki rencana cadangannya. Selanjutnya adalah gagal seperti seorang ilmuan, belajar merupakan sebuah proses terus menerus, setiap kegagalan yang terjadi dijadikan sebagai sebuah peluang untuk berkembang. Dan tidak membuat hal tersebut sebagai suatu gangguan untuk tetap konsisten dalam belajar. Yang terakhir adalah jadwal yang melebihi ruang lingkup, jika biasanya kita belajar selama 30 menit setiap hari dan tiba – tiba hanya memiliki waktu sebanyak 10 menit jangan tinggalkan belajar dan tetap sempatkan walau hanya 10 menit saja. Tetap berprogres setiap harimya walaupun sekecil debu tetaplah sebuah progres.