Sudah menjadi sebuah tradisi bagi masyarakat Indonesia setiap tahunnya melakukan perjalanan mudik ke kampong halaman saat akan menjelang hari raya Idul Fitri.
Berbondong – bondong masyarakat pulang kampung meskipun hanya memiliki libur yang sebentar, demi momen silaturahmi bersama keluarga yang sudah lama tidak bertemu.
Perayaan satu tahun sekali ini sangat berarti bagi umat muslim, namun terkadang bagi sebagian perantau, mereka kesulitan untuk pulang kekampung halaman karena keterbatasan biaya dan kuota, saat menjelang hari raya banyak tiket kereta maupun bis dan transportasi lainnya yang harganya menjadi naik atau kuota yang terbatas.
Namun tentu saja tidak perlu khawatir akan hal tersebut, karena setiap tahunnya pemerintah maupun beberapa lembaga ada yang menyelenggarakan event mudik gratis, seperti pihak KAI yang menyelenggarakan mudik bareng Motis yaitu mudik gratis dengan membawa kendaraan motor sampai dengan tujuan, kuota yang disediakan kurang lebih sebanyak 10.000 orang, bagi yang ingin mudik namun tidak membawa kendaraan motor juga tetap bisa dengan membayar tiket sebesar Rp.20.000 saja.
Ada pula beberapa perusahaan yang mengadakan program mudik gratis menggunakan bis, kebanyakan rutenya dimulai dari Jakarta sampai ujung pulau jawa.
Program ini dapat kalian manfaatkan jika ingin mudik namun terhalang oleh biaya yang terbatas, tidak hanya mudik lebaran, biasanya setelah lebaran akan ada program di arus balik, jadi tidak perlu khawatir kalian akan bisa pulang kampong namun tidak bisa kembali, tetap rajin untuk mencari informasi – informasi mengenai mudik gratis.