Pemerintah Daerah Manokwari, Papua Barat secara serius melangkah untuk dapat membangun kembali Pasar Sanggeng pada tahun 2023 ini.

Pasar Sanggeng yang sudah berumur lebih dari 30 tahun itu, mulai dibongkar Pemda Manokwari untuk dibangun gedung pasar baru yang lebih modern, agar dapat meningkatkan ekonomi masyarakat.

Pembongkaran pasar Sanggeng dilakukan oleh Penjabat Gubernur Papua Barat dan Bupati Manokwari, sebagai tanda awal proses pembangunan yang dimulai Rabu (8/3).

Pj. Gubernur Papua Barat Komjen Pol. (Purn) Paulus Waterpauw mengatakan, pembongkaran Pasar Sanggeng ini adalah salah satu upaya yang telah dilakukan oleh Pemda Manokwari dalam kemajuan daerah dan memberikan kenyamanan bagi para pedagang.

“Dari awal saat saya bertemu dan melakukan kunjungan dinas ke kantor Bupati dimana Bupati Manokwari melakukan pemaparan untuk pembangunan infrastruktur di Manokwari untuk kemajuan pembangunan daerah, sehingga saya bentuk tim percepatan pembangunan Kabupaten Manokwari untuk dapat mempercepat terlaksananya pembangunan tersebut,” ujar Waterpauw.

Oleh kerena itu, ujar Waterpauw, kedepan pembangunan yang ada tetap akan di kawal dan masyarakat juga harus mendukung.

Pembongkaran Pasar Sanggeng dilakukan secara menyeluruh untuk menyiapkan kembali bangunan yang representative. Pembongkaran pasar ini ditargetkan akan berlangsung selama 2 bulan.

Sementara itu, Bupati Manokwari, Hermus Indou menyampaikan bahwa pasar Sanggeng sudah berdiri dari tahun 1989 dibangun oleh mantan Bupati Manokwari yaitu Almarhum, Esau Sesa, dengan visi untuk memajukan Kabupaten Manokwari dari pembangunannya.

Pasar yang berusia lebih dari 30 tahun ini, telah memberi manfaat bagi masyarakat Manokwari. “Kita sudah mulai membongkar sekaligus memberi penghormatan kepada pendahulu yang sudah memberi karya untuk kesejahteraan masyarakat Manokwari,” ucapnya.

Pembangunan yang dilakukan Pemda Manokwari merupakan dukungan dari Provinsi Papua Barat hingga banyak aspirasi yang diterima bahkan mendampingi pertemuan dengan pemerintah pusat.

“Manokwari banyak tertinggal dalam banyak hal, baik infrastruktur dan ekonominya. Sehingga ini menjadi kebutuhan mendesak dimana pasar Sanggeng yang melayani kepentingan masyarakat Manokwari harus ditingkatkan dan dibangun lebih baik”, ujar Hermus.

Kesusksesan pembangunan terjadi karena adanya dukungan dari masyarakat, sehingga dirinya meminta agar pedagang mendukung proses pembongkaran dan pembangunan pasar Sanggeng hingga selesai dan bisa digunakan masyarakat kembali.