Dibulan ramadhan semua umat islam tentu saja menjalankan ibadah puasa selama 30 hari, di Indonesia sendiri durasi puasa setiap harinya kurang lebih selama 13 hingga 14 jam, jadi waktu untuk makan hanya pada saat matahari terbenam yaitu setelah adzan magrib hingga adzan subuh saja, meski begitu ajaibnya bulan ramadhan ini, banyak yang biasanya memiliki magh maupun gerd dan asam lambung, namun ketika berpuasa penyakit – penyakit tersebut tidak muncul padahal berpuasa penuh.

Berbuka puasa biasanya diawali dengan memakan buah kurma atau menyantap hidangan manis ataupun goring – gorengan, namun ketika sahur terkadang kita kurang nafsu makan, tetapi demi mencukupi kebutuhan energy akhirnya kita memaksakan untuk makan dan minum yang sangat banyak. Namun apa kalian pernah merasa makan banyak ketika sahur lalu saat bangun pagi perut malah terasa lebih lapar? Hal ini karena pada nasi terdapat kandungan gula sederhana sehingga lambung akan cepat memproses makanan dalam pencernaan, dalam waktu 3 sampai 4 jam saja setelah sahur, lambung sudah terasa kosong kembali, hal inilah yang membuat kita bangun dengan kondisi perut yang lapar, maka saat sahur disarankan untuk memakan banyak asupan serat agar kenyang lebih lama, karena lambung akan mencerna serat jauh lebih lama daripada karbohidrat seperti nasi.